![]() |
| Lokasi Gempa Sigli, 30/10/2011. |
Pada saat yang sama, aktifitas seismik Lhokseumawe naik besar overscale saat terjadi gempa 5.0 SR tersebut. Sebelumnya, dalam beberapa terakhir peningkatan aktifitas seismik Lhokseumawe memang telah meningkat sedang-besar. Ini berarti sedang ada penumpukan energi yang dapat dilepaskan sewaktu-waktu di wilayah itu. . Jika energi yang terakumulasi terlepas sekaligus, ini akan dapat menyebabkan gempa dalam skala besar. Namun jika dibebaskan sedikit demi sedikit melalui gempa-gempa kecil, potensi kerusakan tentu dapat dikurangi. Informasi ini saya peroleh dari @wakattebayo2011. @wakattebayo2011 adalah akun twitter yang kerap memberikan informasi kegempaan melalui tweet dan blognya http://rafjitsu.blogspot.com .
Selain Lhokseumawe, wilayah Gunung Sitoli di Sumatera Utara kemarin (29/10), pukul 10.20 WIB, juga sempat naik besar over scale. Hingga saat ini, seismik Gunung Sitoli masih terus berfluktuasi.
Lebih lanjut, gempa yang terjadi di Sigli pagi hari ini juga turut meningkatkan aktifitas seismik seluruh Sumatera. Jangan lengah dan tetap waspada. :) (@bangrahmat)
Sumber : @wakattebayo2011, @infoBMKG



Komentar
Posting Komentar